Langsung ke konten utama

Rangka Atap Baja Tahan Sampai 100 Tahun

Penggunaan rangka atap baja semakin menjadi pilihan para pengembang. Sebenarnya apa kelebihan dari material yang satu ini?

Marketing PT Unimitra Alyon Trussindo, Aji mengatakan, jika rangka atap baja dipilih karena lebih efisien dibanding kayu yang juga masih digunakan sebagai rangka atap.

"Lebih efisien dari kayu. Apalagi dari segi pengerjaannya," katanya di Jakarta. Selasa (9/7/2013).

Selain itu, lanjut dia, rangka atap baja terbukti lebih tahan lama dibanding dengan kayu. Bahkan, material ini bisa tahan hingga 50-100 tahun.


"Kalau kayu kan bisa dimakan rayap. Apalagi sekarang, cari kayu dengan kualitas bagus sudah jarang, dan kalau ada, harganya mahal," lanjutnya.

Dia juga menyebut, kayu lebih mudah keropos dimakan usia. Jika dibandingkan dengan rangka atap baja, tentunya lebih tahan lama. Material ini disebut juga antikarat.

Apalagi, material rangka atap baja menurutnya lebih mudah. "Kalau pakai kayu, materialnya sudah mahal. belum lagi bayar jasa tukangnya. Kalau rangka atap baja pemasangan lebih mudah," tandasnya
Baja Ringan

by : properti.frontroll.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RAB PAGAR TEMBOK

berikut rab pagar tembok, agar estimasi ini bisa menjadi pengetahuan untuk merencanakan anggarn biaya membuat pagar tembok. contoh dari rab pagar tembok biasa / polos tanpa variasi rencana pembangunan tembok panjang 6 m dan lebar 6 m tinggi 3 meter maka total panjangnya adalah 12 m’ dan luasnya adalah 36 m2, setiap 3 m dibutuhkan satu kolom praktis sehingga dibutuhkan 5 kolom, maka prediksi biaya yang harus dikeluarkan adalah : • Pekerjaan pondasi Rp. 200.000 / m’ x 12 m’ = Rp. 2.400.000,- • Pekerjaan sloof ukuran 20 x 30 cm Rp. 150.000 / m’ x 12 m’ = Rp. 1.800.000,- • Pekerjaan kolom ukuran 10 x 10 cm Rp. 150.000 / m’ x 3 m ‘ x 5 bh = Rp. 2.250.000,- • Pasangan bata merah, plester dan aci Rp. 150.000 / m2 x 36 m2 = Rp. 5.400.000,- • Jadi total biaya yang harus dikeluarkan adalah Rp. 11.850.000,- (warna biru harga berbeda tiap daerah berdasarkan harga satuan ya sesuai RAB)  

RAB MENGHITUNG KEBUTUHAN MATERIAL PAGAR BATA / Batu Bata Merah

Sesuai dengan judul postingan kali ini adalah Menghitung Kebutuhan material Pagar, adalah permintaan dari pembaca yang minta bantuan menghitung kebutuhan material untuk pagar seperti gambar. Ukuran pagar Tinggi 2 meter panjang 8 meter

Daftar Harga Jual Tiang / Pilar Beton Jadi buat Teras

Sekedar informasi mengenai Tiang / Pilar Beton Jadi buat Teras merupakan seni rumah yang sudah jadi sehingga tukang tidak perlu membuat profil lagi, dari segi kehalusan dan profilnta sudah bagus. Tiang / Pilar Beton juga di sebut Tiang Profil jadi. ada beberapa model soal Tiang beton jadi atau juga di sebut pilar beton jadi